Creative Cake's Kitchen

Creative Cake's Kitchen Surabaya - Only Made by Order with Fresh & Best Quality Ingredients - www.creative-cake.com [031-70758648 | 081-6530843]

Thursday, July 26, 2007

Muffin Ham dan keju


Muffin ini kubuat tadi untuk bekal anak2 sekolah.

Ingredients:
225 gr Tepung terigu
25 gr Gula pasir
15 gr Baking powder
100 gr Keju parut
50 gr Ham, potong kotak kecil2
1 butir Telur
175 gr Susu cair
75 gr Mentega, lelehkan

Directions:
- Campurkan terigu, gula, baking powder, keju dan ham. Sisihkan.
- Kocok rata telur, susu dan mentega. Tuang ke dalam adonan tepung sambil diaduk2 hingga rata.
- Tuang dalam cetakan muffin, panggang hingga matang.

Labels:

Tuesday, July 24, 2007

Ayam Kodok


Ngiri ama teman2 di Jakarta yg pada belajar ayam kodok, akhirnya berbekal pedoman dari email2an dan web Yanna(kuenyaoyan.multiply.com), Stella (cikciks.multiply.com), Ine (elkaje.multiply.com), Welly (wlzone.multiply.com) dan Bu Esther (estherlita.multiply.com), akhirnya aku ikutan bikin juga hari ini...cape juga bikin lengkap gini...tapi puaaaaasssss...aku berhasil menaklukkan si ayam kodok hehehe...(^^,)
Terima kasih banyak buat semua yg dah bantuin, dan terutama Bu Esther yg dah ngajarin mbugilin ayam (^^,)


Ingredients:
1 ekor Ayam utuh

Isi:
500 g Daging ayam giling
1 bh Hati ayam, rebus, lumatkan
8 btr Bawang merah goreng, haluskan
4 btr Bawang putih goreng, haluskan
100 gr Tepung roti
3 btr Telur
2 sdm Margarin
1 sdt Merica
½ sdt Pala
1 sdm Garam
1 sdm Gula

Olesan (by Estherlita ):
1 sdm Margarin
1 sdm Saus tomat
1 sdm Kecap manis
Merica dan pala secukupnya

Saus:
1 btr Bawang bombay, iris2
2 sdm Margarin
¼ sdt Merica
1 sdt Garam
1 sdm Gula
1 sdm Kecap Manis
1 sdm Kecap Inggris
4 sdm Saus tomat
200 cc Air
2 sdt Maizena, larutkan dengan sedikit air

Setup Wortel:
250 gr Wortel, iris panjang
1 sdm Gula
1 sdm Margarin
1 sdm Parsley, cincang

Setup Buncis:
250 gr Buncis, potong2
½ sdm Garam
1 sdm Margarin
½ sdt Merica

500 gr Kentang, potong memanjang dan rendam sebentar dengan air garam, goreng
Timun, potong2
Tomat, potong2
Selada

Directions:

Ayam Kodok:
- Kuliti ayam, tinggalkan paha sayap dan pantatnya.
- Campur bahan isian dan isikan pada kulit ayam. Tusuk2 kulit ayam.
- Kukus selama 10 menit. Tusuk2 lagi dan kukus kembali 30menit. Sisihkan air kukusannya untuk membuat sausnya.
- Panggang dan oles dengan bahan olesan. Hingga bahan olesan habis.
- Panggang hingga kecoklatan.

Setup Wortel:
- Rebus wortel dan gula hingga lunak. Tiriskan.
- Aduk wortel dengan margarin dan parsley.

Setup Buncis:
- Rebus buncis dan garam hingga matang. Tiriskan
- Aduk buncis dengan margarin dan merica.

Saus:
- Tumis bawang bombay dengan margarin hingga layu.
- Masukkan air kukusan ayam dan bahan saus yg lain kecuali maizena. Tunggu hingga mendidih.
- Masukkan larutan maizena, aduk rata. Angkat.

Sajikan Ayam Kodok dengan Setup wortel, Setup buncis, Kentang goreng, Tomat, Timun dan Selada.

***Untuk garam, merica, gula dan pala sebaiknya sesuai selera aja!

Labels:

Sunday, July 15, 2007

Kursus Cake Dasar 15-7-2007


Cake dasar kali ini, gak ada fotonya sama sekali....dasarrrr...selalu lupa ambil foto.
Singkatnya, acara kali ini berlangsung dengan baik sekali dengan 6 peserta, 4 peserta dari gresik (Mbak Fifi, Mbak Jay Yati, Mbak Mida & Mbak Datul), 1 peserta dari lamongan (Mbak Idawati) dan 1 peserta dari Surabaya (Mbak Indah).

Acara kursus ini juga ada demo bikin bouquet cupcake. Dari acara demo cupcake bouquet ini dapat ilmu baru buat kita semua, kalau kulit atas cupcakenya mudah mengelupas, mending sekalian dilepas aja, baru ditaruh buttercreamnya, kalau gak hiasan buttercreamnya bisa jatuh semua tuh....

Akhir kata, terima kasih saya sampaikan untuk keikutsertaannya dalam kursus kali ini.
Semoga berguna (^^,)

Labels:

Friday, July 13, 2007

Basic Cake Decoration with Buttercream

Berikut kelas basic decoration buttercream tgl 23 & 30 Juni kemarin.
Ada Mbak Nusanti & Mbak Novi di tanggal 23 Juni.


Ada Mbak Nana, Mbak Ipoet dan Mbak Ullia di tgl 30 Juni.

Iya...Mbak Ullia bersedia join dengan kita lagi karena merasa kurang mantap dengan kelas yg sebelumnya beliau ikuti. Bagaimana sekarang Mbak? (^^,)
Banyak2 latihan yah!

Pokoknya buat semua yg pernah mengikuti kelas di CC dan merasa ada yg belum mantap, silahkan join dan mengulang di kelas yg sama yah! Kan ada garansinya nih...(^^,)

Labels:

Monday, July 09, 2007

Martabak Telur


Resep ini dapat dari Evi juga sama seperti resep terang bulan (martabak manis) kemarin. Dan menurut Evi dia dapat resep ini dari kursus BBC (Bogasari). Tapi spt biasa ada modif dikit, karena bahan2 yg tersedia gak pas nih...

Rasanya sih pasti enak donk...tapi susah banget nggoreng dan melebarkan kulitnya spt org2 yg jualan martabak itu, apalagi gak punya wajannya
So...kalau waktu mepet mending pakai kulit lumpia aja ah....hehehe....


Ingredients:
Adonan kulit:
250 gr Terigu protein tinggi
75 gr Air
1 btr Telur
5 gr Garam
Minyak sayur secukupnya

Adonan isi:
250 gr Daging giling
1 bh Bawang bombay
2 siung Bawang putih
1 sdm Bumbu gulai/kare instan
8 btg Bawang pre
5 btr Telur
Garam, gula, merica secukupnya

Directions:
Kulit:
- Campur semua bahan dan uleni hingga kalis.
- Bentuk bulat dan oles minyak sayur, istirahatkan 10 mnt
- Timbang 40gr-an dan bulatkan, lumuri minyak dan istirahatkan minimal 2 jam. (Jangan lupa tutup plastik, kalau gak permukaannya bakal kering).

Isi:
- Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
- Masukkan daging hingga berubah warna.
- Masukkan bumbu instan, garam, gula dan merica. Aduk & angkat.
- Masukkan irisan bawang pre dan telur ke dalam adonan daging.

Penyelesaian:
- Tipiskan adonan kulit, goreng di wajan.
- Masukkan isi, tutup dan lipat.
- Goreng hingga matang.
Tapi cara ini susah banget, akhirnya aku bungkus dulu di meja baru digoreng.

Labels:

Saturday, July 07, 2007

Rose Bouquet


Mumpung lagi gak ada orderan, aku membuat hantaran terima kasih ini untuk guru TK Nixie. Dengan banyak putih telur sisa, aku memutuskan untuk membuat cake pandan putih telur aja.


Bahan cupcake:
350 cc putih telur
10 gr cake emulsifier
150 gr gula halus
125 gr tepung terigu
25 gr tepung maizena
100 gr mentega lelehkan
1 sdm pasta pandan

Bahan buttercream:
100 gr Shortenning
150 gr Gula halus
25 gr SKM


Cara membuat cupcake:
1. Kocok putih telur sampai kaku, masukkan cake emulsifier, kocok rata. Tambahkan gula halus sedikit demi sedikit sambil dikocok sampai rata.
2. Masukkan campuran tepung sambil dikocok.
3. Masukkan mentega cair, aduk rata.
4. TUang dalam cetakan cupcake.
5. Panggang dalam oven dengan suhu 180C sampai matang.

Cara membuat buttercream:
- Campur semua bahan dan kocok hingga lembut.

Labels:

Friday, July 06, 2007

Decor Bareng Thomas


Ini salah satu acara FM (Foodmonster) Surabaya...serem amat bikin nama...hehehe...yang diadakan tgl 9 Juni kemarin.
Acara ketemuan yg cukup rutin dan non profit. Sekedar sharing ilmu, kumpul2 dan makan2 (potluck-an).
Kali ini pada mau bikin Cake 3D Thomas nih...

Ini sketsa yg aku bikin, untuk mempermudah pembuatannya:



Berikut proses & karya teman2:



Potluck yg dibawa, seperti biasa, gak sempat difoto sdh diserbu para cheerleader (yg gak ikutan decor)....hehehe...tapi berikut kira2 daftarnya, maaf kalau ada yg kelupaan:

- Shepherd’s Pie (Mba Nana)
- Souffle Bayam Keju, cmiiw (Desy)
- Otak2 Bandeng & Jenang ketan
item (Mba Hesti)
- Prol Tape (Mba Wita)
- Sup Krim Jagung & Dendeng (Mas Danny)
- Cheese Sticks & Cake Tape Walnut (Lia)
- Choco Fountain (Monica), dimakan ama beraneka macam buah2an bawaan Mb Neny & Mba Raras
- Sosis Solo (Ary)
- dan tak lupa pembagian souvenir berupa tepung fried chicken special diracik sendiri oleh Mba Pipit…!

Sementara emaknya lagi asyik decor, lihat ada yg seru dan lagi asyik mojok nih....anak siapa yah...hihihihi....


Foto2 koleksi dari Mbak Wita kecuali foto bersama dan sketsa Thomas

Labels: